Game Belajar bahasa Jepang

Apakah kamu sering menemui titik jenuh saat belajar bahasa Jepang?. Tentunya sebagai manusia bisa kita pasti sering menemukan kejenuhan dalam melakukan sesuatu. Apalagi dalam bejalar bahasa Jepang, kamu harus mengenali huruf-hurufnya yang rumit, menghafal kosakatanya yang banyak, belum lagi harus memahami penggunaan kalimat yang tepat. Pasti terasa sangat melelahkan bahkan membosankan.

Tidak ada salahnya kamu rileks sejenak untuk menenangkan pikiranmu dengan bermain game. Tapi daripada membuang-buang waktu belajar bahasa Jepangmu mending kamu bermain game yang bisa membantu progress kamu dalam belajar bahasa Jepang.

Lah memangnya ada game yang begitu?. Ada dong!. Game-game berikut ini selain bisa menaikkan mood kamu yang lagi down karena jenuh belajar bahasa Jepang, juga bisa memberikan manfaat meningkatkan kemampuan belajar bahasa Jepang kamu.

  1. Infinite Japanese

Apa kamu suka game-game yang berbentuk kui?, maka video game ini sangat tepat untukmu yang mulai jenuh belajar bahasa Jepang. Game ini cocok buat kamu yang masih pemula dan baru memulai belajar bahasa Jepang dan ingin mulai belajar memahami kosakata dalam bahasa Jepang.

Selain itu game ini memiliki konsep dan tampilan yang sederhana sehingga sangat cocok untuk dimainkan dalam keadaan santai dan nggak serius-serius amat dalam memainkannya.

Sebelum kamu mulai bermain kamu bisa memilih kosakata jenis apa yang akan digunakan di permainan nanti. Objektif utama dari game ini adalah menghentikan meteor menghantam bumi dengan cara memilih jawaban benar dari pertanyaan-pertanyaan yang diberikan.

Oh ya game ini dapat kamu mainkan dengan gratis untuk perangkan Android dan iOS lho.

  1. Learn Japaense With Tako

Apa kamu tengah mengejar target agar bisa lulus ujian tingkat JLPT N5. Karena kosakata serta karakter kanji yang disajikan dalam game ini adalah bagian dari ujian JLPT N5.

Bahkan di game ini kamu akan belajar cara penulisan kalagrafinya dengan benar. Belajarmu jadi lebih efektif karena kamu juga mencatat apa yang kamu pelajari.

Oh ya game ini juga sangat cocok dimainkan diwaktu santai ataupun di waktu istirahat karena kamu juga nggak perlu tegang-tegang amat dalam memainkannya. Bukan cuma itu, di dalam game ini juga ada banyak pilihan-pilihan mini gamenya sehingga membuatmu menjadi tida mudah bosa dalam memainkannya.

Oh ya game ini juga bisa kamu unduh dan mainkan secara gratis di PlayStore dan AppStore lho, kapan lagi bisa belajar bahasa jepang yang menyenangkan seperti ini.

  1. Japanese Dungeon

Masih jenuh belajar bahasa Jepang dan game-game sebelumnya belum sesuai dengan ekpektasimu?. Tenang, game belajar bahasa Jepang yang selanjutnya ini ber genre sejuta ummat, yaitu genre RPG. Genre RPG memang sudah menjadi favorit banyak gamers selama bertahun-tahun.

Jadi di game Japanese Dungeon ini akan mengajak kamu sebagai pemain ke dalam petualangan sebagai seorang lancelot yaitu seorang kesatria terhormat. Sama halnya dengan game RPG pada umumnya kamu harus mengumpulkan uang dan item-item serta menaikkan level karakter.

Misi kamu dalam game ini adalah mengalahkan semua makhluk Orc jahat yang mengancam. Lalu dimana unsur belajar bahasa Jepangnya?.

Jadi didalam game ini terdapat level-level yang harus kamu selesaikan. Dan di setiap level kamu harus menghafal huruf-huruf hiragana yang selanjutnya digunakan akan mengalahkan pemimpin Orc. Kurang menantang?, semakin tinggi level yang kamu mainkan maka huruf yang disajikan akan semakin sulit.

Game ini ternyata gratis juga lho, langsung aja kamu download di PalyStore atau AppStore mu!.

  1. Learn Japanese to Survive! Katakana War

Ah masak game mobile terus nggak ada apa game belajar bahasa Jepang yang bisa dimainin di PC?.

Pas banget game untuk belajar bahasa Jepang menyenangkan kali ini dapat kamu mainkan di platform PC. Di game Learn Japanese to Survive! Katakana War kamu akan belajar bahasa Jepang khususnya karakter-karakter Katakana.

Setiap chapter yang akan kamu lewati dalam game ini kamu akan belajar karakter Katakana baru, dan yang harus kamu lakukan adalah mengalahkan musuh-musuh dalam game dengan cara mengidentifikasi karakter-karakter. Game ini tergolong mudah untuk dimainkan kok jadi cocok dimainkan diwaktu istirahatmu dalam belajar bahasa Jepang.

Masalah harga, game ini juga sangat murah, hanya sekitar 60 ribu rupiah di steam.

  1. Shujinkou

Game selanjutnya yang akan menemani kamu dalam belajar bahasa Jepang ini sangat cocok buat kamu yang mengharapkan progress serius dalam belajar bahasa Jepang, khususnya bagi kamu yang sedang ingin mendapatkan sertifikan JLPT N5 hingga N3.

Bagaiamana tidak, game RPG dua dimensi ini memang akan mengajarkan pemainnya bahasa Jepang dari tingkat N5 hingga N3.

Di game ini gamers akan disajikan tiga kosakata bahasa Jepang yaitu hiragana, katakana, dan kanji, yang digunakan dalam senjata di dalam game ini. Bukan hanya belajar hurufnya saja bahkan kamu akan belajar susunan kalimatnya juga lho.

Tapi sayangnya buat kamu yang sudah tidak sabar untuk memainkannya game ini belum rilis, karena hingga artikel ini ditulis laman game nya di steam masih bertuliskan belum dirilsi. Game ini di janjikan akan rilis tahun 2021 ini di platform PC, PS 4 serta Nintendo Switch.

 

 

5 Cara Mudah Belajar Bahasa Jepang Yang Menyenangkan dan Anti Jenuh
5 Anime Yang Cocok Untuk Belajar Bahasa Jepang

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *