kerja part time di jepang

Kebanyakan mahasiswa asing di Jepang, mengambil kerja part time di Jepang. Apakah kamu seorang mahasiswa yang sedang kuliah di Jepang?. Kalau memang iya berarti kamu salah satu dari sekian orang yang beruntung bisa merasakan kuliah di Jepang.

Akan tetapi dengan kualitas pendidikan yang tidak main-main, harus dibayar dengan biaya kuliah di Jepang yang lumayan tinggi. Belum lagi kamu harus memenuhi kebutuhan sehari-hari di Jepang yang terkenal cukup mahal untuk bisa hidup di Jepang. Kalau kamu kuliah di Jepang tanpa mengikuti program beasiswa kuliah di Jepang maka bisa cukup menguras uang cukup banyak jika kuliah di Jepang

Maka mau tidak mau jalan yang harus kamu pilih adalah dengan kerja part time di Jepang. Alasan kerja part time di Jepang menjadi pilihan terbaik karena dengan kerja part time kamu masih tetap bisa menunaikan kewajiban kamu menuntu ilmu sebagai mahasiswa namun tetap memperoleh penghasilan untuk memenuhi kebutuhan kamu.

Tapi gimana sih caranya buat kerja part time di Jepang?, susah nggak cari lowongan kerja part time di Jepang. Sebenarnya dengan perkembangan teknologi informasi seperti sekarang ini nggak susah-susah amat lah cari informasi lowongan kerja part time di Jepang.

Kalau gitu kamu kasih tahu ke kamu 4 cara untuk cari lowongan kerja part time di Jepang.

  1. Membaca Majalah Tentang Pekerjaan Di Jepang

Cara mencari lowongan kerja part time di Jepang yang pertama bisa kamu lakukan dengan membaca dari majalah-majalah yang biasanya terdapat informasi lowongan kerja part time di Jepang, contoh judul majalah yang bisa kamu baca adalah majalah TownWork ataupun Recruit.

Terus dimana bisa menemukan majalah yang membahas lowongan kerja part time di Jepang tersebut?. Tenang, kamu bisa mendapatkan majalah-majalah tersebut secara gratis yang bisanya tersedia di satasiun-stasiun kereta cepat di Jepang.

Informasi yang disajikan dalam majalah ini cukup lengkap lho. Nggak Cuma menyajikan jenis-jenis lowongan kerja part time di Jepang yang sedang dibuka, namun juga menampilkan secara detail informasi tentang, jam kerja, system penggajian, besaran gaji yang akan diperolah, dan tidak lupa pula tentunya alamat email ataupun nomor telepon yang bisa langsung dihubungi jika kamu tertarik.

  1. Melalui Webste Khusus

Dengan perkembangan teknologi informasi seperti sekarang ini rasanya bukan menjadi masalah yang sulit dalam menjangkau suatu informasi yang kamu inginkan, termasuk informasi tentang lowongan kerja part time di Jepang.

Dengan mengunjungi beberapa website terpercaya yang biasa menampilkan informasi lowongan kerja part time di Jepang kamu bisa mendapatkan berbagai informasi tentang lowongan kerja part time di Jepang.

Sama halnya jika kamu membaca dari majalah, informasi yang disajikan pun cukup lengkap, mulai dari berbagai jenis pekerjaan yang ditawarkan, system penggajian dan kontak yang dapat dihubungi pun ditampilkan.

Bahkan dibeberapa platform website tersebut seperti pada Town Work kamu bisa langsung aply lowongan kerja part time di Jepang yang kamu pilih langsung dari fitur yang diberikan oleh platform tersebut.

Yang harus kamu lakukan tinggal memasukkan data-data yang diperlukan, menunggu balasan dari penyedia pekerjaan, atur jadwal interview dalam dalam beberapa hari kamu akan dihubungi lagi untuk dikabarkan hasil interviewnya.

Oh ya berikut website yang recommended buat kamu untuk cari lowongan kerja part time di Jepang

  1. https://townwork.net/
  2. https://jobs.gaijinpot.com/
  3. https://baito.mynavi.jp/
  4. https://nihondebaito.com/en
  5. https://www.baitoru.com/lp/foreigner/

 

  1. Mencari Informasi Di Lembaga-Lembaga Khusus

Ternyata ada berapa lembaga di Jepang yang bisa menjadi tujuan kamu dalam mencari informasi lowongan kerja part time di Jepang. Salah satu kantor yang bisa kamu datangi adalah kantor pekerjaan Jepang yang memiliki nama Hello Work.

Selain untuk warga pribumi terdapat bagian khusus yang melayani warga asing yang kerja di Jepang. Kamu akan dilayani oleh staf-staf yang sangat baik.

Tempat lain yang bisa kamu datangi adalah bagian Urusan Kehidupan, Kesejahteraan atau bisa juga di Koperasi Mahasiswa di kampus kamu belajar.

Kamu bisa menanyakan seputar lowongan kerja part time di Jepang kepada staff di kantor tersebut. Biasanya mereka memiliki rekomendasi lowongan kerja part time di Jepang bagi para mahasiswa asing yang ingin kerja part time di Jepang.

  1. Perluas Koneksi

Selain untuk menambah teman dan mempererat silaturahim, banyak koneksi atau kenalan juga bagus dalam memberikanmu peluang mendapatkan informasi lowongan kerja part time di Jepang.

Selain informasi lowongan kerja part time di Jepang yang akan kamu dapat. Dengan menanyakan ke orang yang mungkin sudah lebih dahulu kerja di suatu tempat, kamu bisa minta tolong oleh dia untuk merekomendasikan kamu di tempat kerja dia sekarang.

Jika kamu masih segan dengan orang Jepangnya langsung, kamu bisa tanyakan ke senior-senior kamu yang jugaorang Indonesia yang lebih dahulu kerja part time di Jepang.

 

Wah ternyata mudah kan untuk mencari lowongan kerja part time di Jepang. Jika kamu ingin bisa kuliah dan kerja di Jepang tentunya kamu harus mempersiapkan diri kamu.

Salah satu yang penting untuk kamu lakukan tentunya adalah belajar bahasa Jepang. Kalau kamu bingung cari rekomendasi program belajar bahasa Jepang yang bagus, maka yang kamu butuhkan adalah Pongo Excluisve.

Dengan mengiktuti program belajar bahasa Jepang Pongo Exclusive, kamu akan belajar bahasa Jepang 10x lebih cepat daripada belajar bahasa Jepang pada umumnya.

 

 

4 Kesalahan Dalam Memulai Belajar Bahasa Jepang Yang Sering Dilakukan Pemula
5 Pekerjaan Part Time Di Jepang Yang Paling Favorit

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *